Breaking News
Trending Tags
Beranda » News Update » Daya Pikat Wuling Cloud EV sebagai Mobil Listrik Keluarga di Indonesia

Daya Pikat Wuling Cloud EV sebagai Mobil Listrik Keluarga di Indonesia

  • account_circle lolly
  • calendar_month Rabu, 21 Agt 2024

Menyadari banyaknya pemain mobil listrik di Indonesia, Wuling Motors paham betul bagaimana caranya untuk menyenangkan para konsumen otomotif. Hal tersebut direalisasikan melalui Cloud EV, sebuah medium hatchback electric yang hadir dengan mengusung kenyamanan untuk setiap orang.

Terkait dimensinya, model ini dibekali panjang 4.295 mm, lebar 1.850 dan tinggi 1.652 mm dengan wheelbase 2.700 mm sehingga memberikan ukuran yang minimalis namun sarat keleluasaan.
Sebagai daya pikat pertama yang dibenamkan pada Wuling Cloud EV, pabrikan tersebut telah menghadirkan tampilan yang menarik dan eye catchy.

Di bagian depannya, nuansa modern terpancar melalui hadirnya dua sistem penerangan yang berfungsi sebagai Daytime Running Light (DRL) dan lampu utama. Sedangkan eksterior belakangnya, Wuling Cloud EV mengusung desain minimalis di mana lampu belakang kanan dan kiri disatukan melalui bilah yang merepresentasikan kesan masa kini.

Untuk meningkatkan penampilannya, bagian kaki-kaki ditopang velg berukuran 18 inci dengan motif yang unik. Sementara bagian interiornya, tagline ‘Driving The Future of Comfort’ tidak hanya sekedar kata-kata, tetapi dituangkan melalui material soft touch dengan kelapangan kabin yang berkelas.

“Dengan meluncurnya Cloud EV, kini konsumen memiliki pilihan mobil listrik yang menjawab kebutuhan akan ruang kabin yang mewah dan luas, kenyamanan yang maksimal dengan inovasi canggih untuk mobilitas keluarga dan menjadi bagian dari gerakan untuk lingkungan yang lebih hijau”, jelas Arif Pramadana selaku Vice President Wuling Motors.

Bicara keunggulan teknologi yang dihadirkan, model ini masih dibekali dengan dukungan fitur mumpuni berupa perintah suara berbasaha Indonesia lewat Wuling Indonesian Command (WIND), Advanced Driver Assistance System (ADAS), hingga koneksi yang menghubungkan kendaraan dengan pemilik melalui Internet of Vehicle (IoV) via aplikasi MyWuling+.

Sementara spesifikasi teknisnya, Wuling Cloud EV dibekali dengan baterai Lithium Iron Phosphate (LFP) bersertifikasi IP67 yang telah diuji kualitas dan ketahanannya dengan kapasitas 50,6 kWh yang dapat diisi ulang melalui AC home charging di mana dari posisi 20 persen hingga 100 persen membutuhkan 7 jam dan DC fast charging dari 30 persen sampai 100 persen dalam waktu kurang lebih 30 menit.

Dengan tenaga yang dihasilkan sebesar 134 hp dan torsi puncak 200 Nm, model ini juga memiliki daya jelajahnya hingga 460 kilometer. Berbekal beragam keunggulan tadi, tidak heran bila penjualan model ini terbilang moncer karena berdasarkan informasi Wuling, untuk penjualan sendiri hingga Juli 2024, model ini sudah terjual sebanyak 2.097 unit dengan harga jual konsumen Rp 398 jutaan dan telah mendapatkan insentif PPN dari pemerintah.

  • Penulis: lolly

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wuling Motors Gelar Pameran ‘New Year New Drive’ di dua Lokasi Strategis

    Wuling Motors Gelar Pameran ‘New Year New Drive’ di dua Lokasi Strategis

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle Okie
    • 0Komentar

    Wuling Motors (Wuling) membuka awal tahun 2026 dengan menghadirkan pameran mall bertajuk “New Year New Drive” yang digelar di dua lokasi strategis. Pameran ini berlangsung pada 14–18 Januari 2026 di Ouval Atrium, Summarecon Mall Serpong, serta 21–25 Januari 2026 di Atrium The Forum, Summarecon Mall Kelapa Gading 3. Melalui ajang ini, Wuling menampilkan rangkaian produk […]

  • IMOS 2024 Segera Digelar, Diikuti 60 Ekshibitor

    IMOS 2024 Segera Digelar, Diikuti 60 Ekshibitor

    • calendar_month Kamis, 10 Okt 2024
    • account_circle lolly
    • 0Komentar

    Pameran sepeda motor terbesar Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 yang diselenggarakan Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) hadir lebih semarak, diikuti lebih dari 60 ekshibitor hingga area yang semakin luas. IMOS 2024 akan berlangsung mulai 30 Oktober hingga 3 November 2024 di ICE BSD City, Tangerang, Banten dengan mengusung tema “Riding Green and Safe Journeys […]

  • NETA Auto Perkenalkan NETA S Shooting Brake di Bangkok International Motor Show

    NETA Auto Perkenalkan NETA S Shooting Brake di Bangkok International Motor Show

    • calendar_month Sabtu, 12 Apr 2025
    • account_circle Otokini
    • 0Komentar

    NETA Auto, dengan bangga memperkenalkan resmi NETA S Shooting Brake di ajang The 46th Bangkok International Motor Show. NETA Auto mempercepat langkahnya di pasar kendaraan listrik di Thailand melalui perkenalan teknologi EV (Electric Vehicle) terbaru yaitu Super EREV (Super Extended Range Electric Vehicle) lewat debut NETA S Shooting Brake. Mobil listrik yang stylish ini dirancang […]

  • Hyptec HT, Brand AION ini Dikembangkan dengan Inovasi Super Modern

    Hyptec HT, Brand AION ini Dikembangkan dengan Inovasi Super Modern

    • calendar_month Selasa, 5 Nov 2024
    • account_circle Okie
    • 0Komentar

    Hyptec HT, sub-brand dari AION, yang saat ini banyak menarik perhatian pecinta mobil listrik di Indonesia, dikembangkan dengan inovasi super modern untuk memenuhi selera pasar premium. Kesan kuat ditampilkan oleh kabin yang dirancang secara mewah, identik dengan kalangan kelas atas. Kursinya memiliki desain yang revolusioner, terinspirasi oleh pesawat Private Jet dengan kenyamanan first class seat dari kursi lapisan Nappa […]

  • 600 Unit AION Y Plus Mendarat di Indonesia, Siap Dikirim ke Konsumen

    600 Unit AION Y Plus Mendarat di Indonesia, Siap Dikirim ke Konsumen

    • calendar_month Jumat, 6 Sep 2024
    • account_circle Agus
    • 0Komentar

    AION sebagai merek kendaraan listrik kedua terbaik asal China, dengan bangga mengumumkan bahwa 600 unit mobil AION Y Plus sudah mendarat di Indonesia. Hal ini menandai pencapaian signifikan dan komitmen AION dalam menghadirkan kendaraan listrik murni kepada masyarakat Indonesia. Andry Ciu, CEO AION Indonesia mengatakan, seluruh proses pengiriman Electric Vehicle (EV) ini merupakan bukti nyata […]

  • Shell Master Mechanic 2025, Diikuti 1.800 Mekanik dari 1000 Bengkel Mitra Shell photo_camera 3

    Shell Master Mechanic 2025, Diikuti 1.800 Mekanik dari 1000 Bengkel Mitra Shell

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle Agus
    • 0Komentar

    Shell Indonesia resmi menggelar Shell Master Mechanic 2025, program pelatihan dan kompetisi nasional bagi para mekanik dari bengkel rekanan Shell di seluruh Indonesia. Tahun ini, kegiatan tersebut diikuti oleh lebih dari 1.800 mekanik dari lebih dari 1.000 bengkel mitra Shell. Program ini menjadi bagian dari komitmen Shell untuk meningkatkan keterampilan teknis dan kualitas layanan mekanik, […]

expand_less